Pekanbaru

Ini yang Dilakukan Puluhan Anggota Pemuda Pancasila di Sebuah Mesjid di Kecamatan Tampan | Riau Terdepan


TERDEPAN.id, PEKANBARU – Pemuda Pancasila di Kota Pekanbaru terus melakukan kegiatan sosial kemasyarakatan berupa pengecatan rumah ibadah. Kali ini, Komando Inti Mahatidana MPC Kota Pekanbaru yang melakukannya.

Adalah Mesjid Annur yang terletak di RW 20 Perumahan Permata Bening Kelurahan Sidomulyo Barat, yang mendapat kesempatan dipercantik organisasi kepemudaan itu. Dalam pelaksanaannya, KOTI Mahatidana MPC Pekanbaru mengerahkan 30 orang lebih anggotanya.

Menurut Komandan KOTI MPC Pekanbaru, Hendra Chaniago, kegiatan sosial ini masih dalam rangkaian memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-61 Pemuda Pancasila yang jatuh pada 28 Oktober 2020 lalu. Karena satu dan lain hal, baru Minggu (29/11) ini, pengecatan rumah ibadah ini bisa dilaksanakan.

“Kegiatan ini sebagai wujud nyata Pemuda Pancasila Kota Pekanbaru yang lebih mengedepankan kegiatan yang bermanfaat dan mengaplikasikan nilai-nilai Pancasila, khususnya gotong royong,” ujar Hendra seraya mengatakan, puluhan anggotanya melakukan pengecatan dengan dibantu warga sekitar.

Terpisah, Ketua MPC PP Pekanbaru, Iwan Pansa mengapresiasi kegiatan yang ditaja KOTI Mahatidana itu. “Kami dari MPC PP Kota Pekanbaru akan terus mensupport kegiatan-kegiatan yang positif. Seperti yang dilakukan KOTI Mahatidana ini,” singkat Iwan Panda.

Sementara itu, Juliarlis selaku Ketua Pengurus Mesjid Annur menyampaikan ucapan terima kasih atas kepedulian anggota PP Pekanbaru. Menurutnya, kegiatan yang dilakukan ini sangat bermanfaat bagi jemaah mesjid dan warga sekitarnya.

“Semoga PP terus melakukan hal positif bagi masyarakat,” tutupnya.(rls)

Penulis : Dodi Ferdian





Source link

Klik untuk berkomentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Most Popular

portal berita yang lahir dari semangat pentingnya ketersebaran informasi hingga ke pelosok nusantara.

Copyright © 2020 TERDEPAN.ID

Ke Atas