Pekanbaru

Warga Minta Pembangunan Drainase dan Peralatan Posyandu di Reses Irman Sasrianto | Riau Terdepan


TERDEPAN.id, PEKANBARU – Masyarakat Kelurahan Rantau Panjang Kecamatan Rumbai mengharapkan apa yang disampaikan segera terealisasi.

Apa yang disampaikannya dalam reses anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Pekanbaru Irman Sasrianto, Sabtu (28/11) itu sudah lama dinantikan pembangunannya.

Pertama, Ketua RT 03 RW 02 Kelurahan Rantau Panjang Haris menyampaikan bahwa pembangunan drainase disepanjang jalan poros sangat tunggu pembangunannya.

“Pembangunan aliran air atau drainase disepanjang jalan ini sangat kami harapkan, karena selama ini air hujan menggenang tak menentu karena tidak aliran nya, dikhawatirkan genangan ini dapat menjadi sarang bagi nyamuk demam berdarah,” kata Haris.

Pembangunan drainase ini, jelas Haris, sudah dua kali diajukannya namun belum juga terealisasi. Kali ini, apa yang disampaikannya itu berharap untuk segera dibangun.

“Pembangunan di daerah kami ini memang lamban, drainase sudah dua kali kami ajukan, kami harap drainase yang panjangnya lebih kurang 350 meter ini dapat dibangun,” tukasnya.

Disisi lain, Ketua RT 04 RW 01 Kelurahan Rantau Panjang Murni Derita (40) mewakili suara perempuan di lingkungannya. Dia minta peralatan posyandu juga perlu mendapat perhatian.

“Selama ini, kegiatan posyandu yang kami lakukan meminjam lokasi kantor kelurahan, itupun peralatannya pinjam dan yang ada cuma beberapa meja,” terang Murni.

Padahal, kegiatan posyandu itu sudah rutin dilakukan meskipun dengan peralatan seadanya, dalam hal ini banyak kesulitan yang dialami.

“Fasilitas kami banyak kekurangan, meja cuma satu itupun pinjam, ruangan kecil tak bisa menampung ibu-ibu kalau lagi posyandu,” ulasnya.

Menanggapi akan hal itu, Anggota DPRD Kota Pekanbaru Irman Sasrianto akan mencarikan solusi terbaik, apa yang disampaikan warga akan diperjuangkannya.

“Untuk pembangunan drainase ini akan pastikan, apakah sudah masuk ke dalam agenda Musrenbang, kalau sudah kita tinggal mengambilnya saja, kalau belum akan kita perjuangkan juga,” jawab Ketua Fraksi PAN DPRD Kota Pekanbaru itu.

Begitu juga dengan permintaan Posyandu, Irman akan mencarikan solusi terbaik dan tentu akan memperjuangkannya.

“Ini hal yang paling penting, dimana posyandu ini menjadi ujung tombak bagi masyarakat untuk mendapatkan pelayanan kesehatan, baik itu imunisasi, penyuluhan kesehatan dan terpenting ini kepentingan orang banyak,” tukasnya.

Dalam kesempatan itu juga, Irman menyampaikan bahwa kewajiban bagi dia selaku perwakilan rakyat untuk memperjuangkan aspirasi dan kepentingan masyarakat.

“Kesimpulan dari itu, bagaimana saya bisa menjaga amanah ini, jika sekiranya ada yang kurang dalam pelaksanaan tidak ada salahnya untuk saling mengingatkan,” tutup Irman.

 

 

Reporter: Akmal





Source link

Klik untuk berkomentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Most Popular

portal berita yang lahir dari semangat pentingnya ketersebaran informasi hingga ke pelosok nusantara.

Copyright © 2020 TERDEPAN.ID

Ke Atas