Politik

Satgas Pilkada DPP Partai Demokrat Turun ke 9 Kabupaten/Kota di Riau | Riau Terdepan


TERDEPAN.id, PEKANBARU – Satgas Monitoring Pilkada 2020 zona 2 Sumatera turun ke 9 Kabupaten/Kota yang menyelenggaran Pilkada di Riau. Satgas tersebut diketuai oleh Imelda Sari yang juga merupakan wakil Sekretaris Jendral DPP Partai Demokrat.

DPP partai demokrat turun gunung menangkan langsung untuk memastikan bahwa mesin partai bergerak dalam memberikan dukungan dan pemenangan terhadap calon kepala daerah yang diusul oleh partai Demokrat sesuai dengan keputusan Ketua DPP Demokrat Agus Harimukti Yudhoyono yang telah dituangkan melalui surat keputusan.

Konsolidasi struktur partai, optimalisasi gerakan pemenangan calon serta menyampaikan instruksi ketua umum untuk semua kader untuk melakukan proses pemenangan yang aman sesuai protokol covid. Artinya seluruh kader harus bergerak melakukan pemenangan dengan tetap mengutamakan keselamatan pada masa pandemi ini. Calon yang diusung menang, kader dan masyarakat selamat.

Selaku Satgas Monitoring Pilkada 2020 zona wilayah Riau, Ricky Kurniawan yang didampingi Muslim Andri mengatakan, dalam rangka monitoring pilkada kali ini DPP Demokrat memang membentuk Satgas monitoring pilkada.”Kami mendapatkan tanggungjawab untuk memonitor pergerakan partrai untuk memberikan dukungan penuh terhadap para calon di 9 Kabupaten/Kota di Riau, tegas Ricky.

Tim Satgas Pemenangan Pilkada DPP Partai Demokrat saat berada di Indragiri Hulu

Peran satgas sendiri sebagai langkah untuk melakukan sinkronisasi kerja, monitoring serta evaluasi terhadap kinerja struktur partai dalam pemenangan Pilkada.

“Jadi semua potensi yang dimiliki partai Demokrat kita berdayakan, bahkan instruksi DPP untuk mendukung Arifin-Syah juga harus tegak lurus,” tegasnya.

Satgas sendiri sudah langsung mengunjungi 9 kabupaten/kota yang mengikuti Pilkada di Riau yakni Kuantan Singingi, Indragiri Hulu, Pelalawan, Siak, Bengkalis, Kepulauan Meranti, Dumai dan Rokan Hilir serta Rokan Hulu.

Untuk diketahui partai Demokrat untuk Kuansing memberikan dukungan kepada pasangan Halim – Komprensi, Indragiri Hulu pasangan Irjen Pol Wahyu Adi – Supriati, Dumai Eko Suharjo – Syarifah, Rokan Hulu Sukiman – Indra Gunawan, Bengkalis untuk Kasmarni – Bagus Santoso, Rokan Hilir untuk H Asri – H Fuad, Siak untuk Sayyed Abu Bakar – Reni Nurita dan Kepulauan Meranti untuk Hery Saputra- M Khozin serta Pelalawan ada Thamrin – Tengku Eddy Sabli

“Kami sudah mendapatkan laporan dari masing masing DPC Demokrat pada sembilan daerah tersebut. Masih ada persoalan kepengurusan yang keluar dari instruksi partai, masih belum maksimalnya singkronisasi partai dengan calon. Ini akan jadi bahan evaluasi yang akan disampaikan dalam Rapat Koordinasi Daerah (Rakorda) pemenangan Pilkada Partai Demokrat yang dilaksanakan, SSelasa 10 November 2020 di Hotel Grand Zuri Duri.

Selain itu beliau juga memaparkan tugas-tugas satgas dan sistem pelaporan DPC ke DPP dalam rangka monitoring dan evaluasi paslon (Pasangan Calon) yang di dukung oleh partai Demokrat Ricky menambahkan, Tim Satgas ini menilai Pilkada 2020 adalah kepentingan masa depan partai untuk mengarungi lautan besar pada 2024.

“Lebih ke 2024, berapa banyak penumpang yang akan diturunkan kita lihat dari perjalanan kita di Pilkada 2020. Atas nama itu, melalui DPP Satgas memiliki 3 tugas yakni memonitoring, berkoordinasi dan mensupervisi seluruh kader,” terangnya kepada karimuntoday.com

Dan untuk DPC supaya makin solid, partai di bawah kepimpinan AHY bisa memenangkan pemilihan nasional pada tahun 2024, AHY presiden 2024, tutupnya.





Source link

Klik untuk berkomentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Most Popular

portal berita yang lahir dari semangat pentingnya ketersebaran informasi hingga ke pelosok nusantara.

Copyright © 2020 TERDEPAN.ID

Ke Atas