Politik

Ormas PP dan LMP “Bertarung” di Pilkada Inhu | Riau Terdepan


TERDEPAN.id, RENGAT – Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Indragiri Hulu (Inhu) tinggal hitungan hari. Menjelang jadwal pencoblosan 9 Desember 2020, para pasangan calon dan pendukungnya semakin gencar melakukan sosialisasi mencari simpati.

Di Kabupaten Inhu, setidaknya ada dua organisasi masyarakat yang memiliki banyak kader juga turut mendukung pasangan calon sehingga terkesan juga turut bertarung dalam meraup pemilih guna mensukseskan Paslon yang didukungnya.

Dua ormas yang terlihat antusias dalam mendukung Paslon Bupati Inhu, yakni Pemuda Pancasila dan Laskar Merah Putih. Kedua ormas ini dikenal memiliki anggota dan kader militan yang menyebar di seluruh wilayah di Kabupaten Inhu.

Ormas Pemuda Pancasila sendiri diketahui mendukung paslon nomor 4 Wahyu Adi dan Supriati (BWS). Sedangkan Laskar Merah Putih mendukung Paslon nomor urut 2 Rezita Meylani Yopi dan Junaidi Rachmat (Rajut).

Ketua MPC Pemuda Pancasila Inhu melalui sekretaris Umum, Suherwin kepada Haluan Riau, Rabu (4/11) menjelaskan, bahwa dukungan kepada Paslon Bupati Inhu nomor 4 BWS merupakan instruksi langsung dari Majelis Pimpinan Wilayah Pemuda Pancasila Provinsi Riau. Instruksi ini wajib dipatuhi seluruh kader yang ada di wilayah Inhu.

Selain itu, kader Pemuda Pancasila wajib mendukung Paslon nomor 4 karena mengingat calon Bupati Wahyu Adi adalah merupakan salah seorang anggota MPO Pemuda Pancasila Inhu.

“Instruksi MPW Pemuda Pancasila Riau, ini sudah disampaikan kepada seluruh kader melaui PAC hingga ke pengurus pengurus ranting. Sifatnya komando yang wajib dipatuhi,” jelasnya.

Erwin juga menyampaikan, Pemuda Pancasila Kabupaten Inhu mengimbau kepada semua pihak agar turut mensukseskan penyelenggaraan pilkada Inhu dengan slogan “Stop Provokasi, mari ciptakan Pilkada 2020 yang aman, damai dan sejuk,” ucapnya.

Secara terpisah, Ketua Laskar Merah Putih Kabupaten Inhu, Mardi alias Ujang Korek mengungkapkan lebih dari 5000 anggota LMP di Inhu dikerahkan mensosialisasikan paslon nomor urut 2 (Rajut).

Dukungan LMP ini telah dideklarasikan beberapa waktu lalu. “Anggota LMP kompak mendukung Paslon nomor urut 2 Rajut. Kami juga terus bergerak merajut simpati masyarakat untuk memilih Paslon Rezita Meylani Yopi dan Junaidi Rachmat,” papar Mardi.

Mardi juga mengimbau kepada seluruh anggota LMP di wilayah Kabupaten Inhu, agar senantiasa menjaga kesehatan serta keamanan agar situasi pilkada 2020 diKabupaten Inhu aman dan damai.

“Kami mengajak masyarakat jangan saling mencela tetapi mari saling bertarung sehat dengan cara mengunggulkan pasangan calon yang didukung. Mari bersama kita kawal, amankan dan sukseskan Pilkada Inhu 2020 dengan damai,” sebutnya.

 

 

Reporter: Zuhdi Ansari





Source link

Klik untuk berkomentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Most Popular

portal berita yang lahir dari semangat pentingnya ketersebaran informasi hingga ke pelosok nusantara.

Copyright © 2020 TERDEPAN.ID

Ke Atas