Traveling

Hadirkan DJ Ayya Rey, Grand Dragon Imbau Pengunjung Terapkan Protokol Kesehatan | Riau Terdepan


TERDEPAN.id, PEKANBARU – Grand Dragon Pub & KTV akan menghadirkan Ayya Rey, seorang disc jockey cantik asal Kota Pekanbaru, Jumat (21/8). Pelaksanaan kegiatan itu dipastikan tetap menerapkan protokol kesehatan penanganan Covid-19.

Menurut Darmin Rangkuti, kegiatan ini merupakan event pertama Grand Dragon pasca dicabutnya kebijakan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) karena wabah virus corona. Di era new normal ini, pihaknya tetap optimis membuat acara.

“Iya. Jumat ini kita menghadirkan DJ Ayya Rey,” ujar perwakilan Grand Dragon itu.

Event itu, kata dia, bertajuk Star Party. Pihaknya sengaja memilih menghadirkan talent muda asal Kota Bertuah itu guna memberi kesempatan dan pengalaman bagi yang bersangkutan.

Pada event itu juga akan ada penampilan UpStars Band asal Bandung, Jawa Barat (Jabar), yang merupakan home band tempat wisata malam yang beralamat di Jalan Kuantan Raya, Kecamatan Limapuluh, Pekanbaru itu.

“Juga ada penampilan Resident DJ, seperti Belly, Anda, Kiki, dan Vitaloka,” kata Darmin.

Mengingat masih era new normal, Darmin mengingatkan agar pengunjung tetap menerapkan protokol kesehatan. Seperti, menggunakan masker dan cuci tangan, dan mengukur suhu tubuh.

“Jumlah pengunjung tetap kita batasi, dan jaga jarak,” sebut dia.

Dalam kesempatan itu, dia berharap agat pengunjung untuk segera melakukan pemesanan agar mendapat kesempatan untuk menyaksikan event tersebut. Caranya, kata dia, bisa datang langsung atau menghubungi nomor seluler reservasi.

“Untuk info resevasi, bisa menghubungi nomor 0823 8599 2898 atau 0812 6179 2892,” pungkas Darmin Rangkuti.

Penulis : Dodi Ferdian





Source link

Klik untuk berkomentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Most Popular

portal berita yang lahir dari semangat pentingnya ketersebaran informasi hingga ke pelosok nusantara.

Copyright © 2020 TERDEPAN.ID

Ke Atas